Pengembangan Kompetensi Dosen

SHARE

Departemen PGSD Melaksanakan Kegiatan Workhsop Pembuatan Multimedia Berbasis Digital

Padang, Jumat 27 Oktober 2023, Departemen PGSD FIP UNP menyelenggarakan Workshop Pembuatan Multimedia Pembelajaran Berbasis Digital, yang ditujukan bagi Dosen PGSD FIP UNP. Kegiatan berlangsung di Laboratorium Digital, Kampus PGSD UPP III Bandarbuat. Workhop ini menghadirkan Sofia Yosse, S.Sn., M.Sn., sebagai narasumber.

Materi yang disampaikan meliputi workshop penulisan naskah, teknik dasar fotografi dan videografi. Setelah mendapatkan materi tersebut. Dosen PGSD mempraktikan membuat video pembelajaran yang dimulai dari pembuatan naskah, skenario, shooting, dan yang terakhir editing video. Kepala Departemen PGSD Prof. Dr. Yanti Fitria, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan harapannya bahwa setelah mengikuti workhsop, Dosen PGSD dapat memanfaatkan Laboratorium Digital dan peralatan seperti komputer, kamera, dan camcoder dalam menunjang kegiatan tridharma pergeruan tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.